Upacara memperingati Hari Pahlawan 10 November 2025
#temanpemilih
Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan, pada Senin, 10 November 2025, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Metro melaksanakan upacara bendera di halaman kantor KPU Kota Metro. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh jajaran pimpinan, Sekretraris, para Kasubbag, staf sekretariat, serta siswa-siswi Praktik Kerja Lapangan (PKL) dari SMKN 1 Metro.
Kasubbag Teknis Penyelenggaraan Pemilu dan Hukum, Rudy, bertindak sebagai pemimpin apel, sementara Ketua KPU Kota Metro, Erzal Syahreza Aswir, bertindak sebagai pembina apel.
Dalam amanatnya, Ketua KPU Kota Metro mengajak seluruh peserta upacara untuk senantiasa mengenang jasa para pahlawan yang telah berjuang demi kemerdekaan bangsa. Ia menekankan pentingnya menanamkan semangat kepahlawanan dalam diri setiap insan, terutama sebagai generasi penerus yang kini mengemban tanggung jawab dalam menjaga dan mengisi kemerdekaan.
"Kita di KPU Kota Metro adalah bagian dari perjuangan itu. Melalui tugas dan tanggungjawab kita dalam melayani masyarakat dan menjaga kualitas demokrasi, kita turut melanjutkan semangat para pahlawan," ujar beliau.
Beliau juga menegaskan bahwa KPU Kota Metro merupakan satu kesatuan yang utuh, dimana masyarakat tidak melihat perbedaan bagian atau struktur internal. Oleh karena itu, seluruh elemen di lingkungan KPU Kota Metro harus siap memberikan pelayanan terbaik secara kolektif dan menyeluruh.
Upacara berlangsung dengan khidmat dan menjadi momentum reflektif bagi seluruh peserta untuk memperkuat komitmen dalam menjalankan tugas dengan integritas, semangat kebangsaan, dan dedikasi tinggi demi kemajuan demokrasi di Indonesia.
#kpukotametro
#kpumelayani